Chris John Nyatakan Siap Tarung Unifikasi
Jum'at, 2 Desember 2011 04:05 wib
Foto: Chris John
Tak sampai sepekan setelah mempertahankan gelar WBA kelas bulu untuk ke-15 kalinya, Chris John sudah dihadapkan pada wacana laga unifikasi, melawan pemegang gelar kelas bulu IBF, Billy Dib. Meski begitu, Chris John mengaku tak gentar dan menyatakan kesiapannya. Sejatinya, laga melawan Dib, sudah berkembang sebelum Chris John melakukan laga melawan Stanyslav Merdov, dua hari lalu. Tapi pihak promotor menolak dan lebih memilih Merdov. Setelah Menang angka atas Merdov, wacana laga kontra Dib kembali kencang tersebar. Kini, petinju berjuluk The Dragon, siap jika dipertemukan dengan Dib, untuk laga unifikasi, yang sekarang sudah mulai dibicarakan perwakilan kedua pihak.
“Setelah pertandingan, promotor (Raja Sapta Oktohari) bertanya pada saya, terkait pertarungan unifikasi melawan Billy Dib. Saya bilang, saya siap jika harus menghadapinya,” tegas Chris, seperti disitat Boxing Scene, Jumat (2/12/2011).
“Saya rasa, akan jadi pertarungan yang seru nantinya. Saya selalu menginginkan titel unifikasi karena akan menjadi tantangan yang luar biasa bagi saya,” tambah sang Super Champion. Pada kesempatan yang sama, Chris juga ingin menjernihkan suasana terkait rumor bahwa dia hanya menerima petarung yang ‘lemah’ untuk menjalani laga wajibnya mempertahankan gelar. Chris ingin memperjelas suasana, bahwa sejumlah laga wajibnya, terutama melawan Merdov beberapa waktu lalu, bukanlah laga yang mudah untuknya. Buktinya, Chris hanya mampu menang angka, dan kondisinya sempat mengkhawatirkan, ketika Merdov mampu melukai mata kanannya.
“Perlawanan Merdov menyulitkan saya. Saya berulang kali memukulnya dengan keras tapi dia tetap tak menyerah. Dia bahkan bisa melukai pelipis kanan saya. Menurut saya, dia (Merdov) lawan saya yang paling tangguh, sejak saya memenangkan gelar ini,” tukas Chris John.
“Setelah pertandingan, promotor (Raja Sapta Oktohari) bertanya pada saya, terkait pertarungan unifikasi melawan Billy Dib. Saya bilang, saya siap jika harus menghadapinya,” tegas Chris, seperti disitat Boxing Scene, Jumat (2/12/2011).
“Saya rasa, akan jadi pertarungan yang seru nantinya. Saya selalu menginginkan titel unifikasi karena akan menjadi tantangan yang luar biasa bagi saya,” tambah sang Super Champion. Pada kesempatan yang sama, Chris juga ingin menjernihkan suasana terkait rumor bahwa dia hanya menerima petarung yang ‘lemah’ untuk menjalani laga wajibnya mempertahankan gelar. Chris ingin memperjelas suasana, bahwa sejumlah laga wajibnya, terutama melawan Merdov beberapa waktu lalu, bukanlah laga yang mudah untuknya. Buktinya, Chris hanya mampu menang angka, dan kondisinya sempat mengkhawatirkan, ketika Merdov mampu melukai mata kanannya.
“Perlawanan Merdov menyulitkan saya. Saya berulang kali memukulnya dengan keras tapi dia tetap tak menyerah. Dia bahkan bisa melukai pelipis kanan saya. Menurut saya, dia (Merdov) lawan saya yang paling tangguh, sejak saya memenangkan gelar ini,” tukas Chris John.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar